Solok, (Info Publik Solok), Remaja masjid atau yang biasa disingkat dengan nama Remas, merupakan suatu kumpulan pemuda masjid yang melakukan aktivitas sosial dan ibadah di lingkungan suatu masjid. Pembagian tugas dan wewenang dalam remaja masjid termasuk dalam golongan organisasi yang menggunakan konsep Islam dengan menerapkan asas musyawarah, mufakat, dan gotong royong dalam aktivitasnya.
Tugas utama dari organisasi remaja masjid yaitu memakmurkan masjid dan berpartisipasi penuh mendukung berbagai kegiatan penyelenggaraan hari besar Islam, yang mengajak dan menyatukan pemuda di sekitar Masjid.
Seperti di Masjid – Masjid lainya, di lingkungan Masjid Darussalam juga terbentuk kelompok remaja masjid. Kelompok ini mengadakan dan berkumpul untuk pembuatan program kerja yang akan dilaksanakan dan dikerjakan bersama-sama untuk kemakmuran masjid, Minggu, (18/2).
Di samping itu mereka menyelenggarakan berbagai kegiatan yang bersifat ibadah, hubungan dengan Allah maupun hubungan sesama manusia yang bertujuan untuk meningkatkan iman dan takwa.
Kegiatan-kegiatan Remaja Masjid Darussalam yang dapat membentuk karakter islam remaja yaitu, seperti kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Isra’ Mi’raj, menyambut bulan Ramadhan, tahun baru hijriyah, memberi santunan anak yatim, mengaji bersama, halal bihalal, kerja bakti, memberikan bantuan sosial, dan kajian rutin.
Remaja Masjid Darussalam mempunyai program kerja yang dikelola oleh masing-masing bidang, program bidang sosial tugasnya mengadakan kegiatan bakti sosial dan mempererat ukhuwah islamiyah seperti gotong royong bersama, membersihkan lingkungan mesjid atau yang berhubungan dengan masyarakat, pelaksanaannya sekali sebulan setiap Minggu ke empat.
Selanjutnya bidang sosial remaja masjid Darussalam mengkoordinir anggota dalam menjenguk dan membantu warga yang sakit atau meninggal dunia serta membezuk teman/pengurus yang sakit. Melakukan kegiatan metode-metode kreatif dalam penggalangan dana, misalnya pengumpulan penggalangan dana ke masyarakat untuk bencana alam. Serta menjalankan program 5K (kebersihan, keindahan, ketertiban, keamanan, dan kemasyarakatan.
Remaja mesjid Darussalam juga memiliki program bidang dakwah yang tugasnya mengadakan Majlis Taklim, Seperti Seni Baca Al-Qur’an dan juga mengadakan pelatihan-pelatihan dakwah.
Kemudian Program Bidang Minat Bakat dan Olahraga yang tugasnya Mengadakan lomba seni baca tulis Al Qur’an, MTQ, memperingati acara 17 Agustus, mengadakan kegiatan olahraga baik itu jalan pagi, senam untuk anak anak, bola, dan olahraga lain. Bidang perlengkapan tugasnya mengkoordinir dan membantu menyediakan semua barang yang diperlukan pada saat adanya acara seperti MTQ dan 17 Agus, mendekorasi dan hal hal lain yang perlu. terakhir Bidang publikasi tugasnya memegang akun sosial media dari remaja mesjid Darussalam dan hal hal lain yang perlu.
Dengan mengadakan banyak kegiatan yang menarik dan kreatif, membuat pemuda yang lain juga bisa ikut tertarik dan memiliki minat untuk mengikuti kegiatan remaja masjid ini. Oleh karena itu sebagai seorang remaja harus memiliki karakter yang lebih baik agar dapat menjadi contoh yang baik untuk remaja lainnya
Karena adanya peranan remaja dalam pembentukan karakter yang beriman tersebut remaja dapat memiliki kemampuan untuk memahami dan mengenal ilmu agama lebih dalam, saling peduli, saling menghormati dan menghargai, serta memiliki sikap kebersamaan. Dengan demikian kegiatan keagamaan yang diadakan dan dilaksanakan oleh Remaja Masjid Darussalam dalam pembentukan karakter pemuda yang beriman sudah sesuai dan berjalan baik.
Manfaat dari pembentukan karakter yang beriman ini dapat mendekatkan remaja dengan masjid, belajar tentang agama dan melaksanakan ibadah kepada Allah SWT, bersosialisasi dengan masyarakat, serta melakukan hal-hal yang baik. (Amf)